Mau Makeup Fresh Natural untuk Kulit Kusam? Ini Rahasianya

Foto: Nattakorn Maneerat/istockphoto
Kulit kusam sering bikin makeup terlihat kurang hidup, bahkan sudah pakai foundation dan concealer sekalipun. Tenang, ada trik yang bisa kamu lakukan supaya hasil makeup tetap terlihat segar, natural, dan bercahaya seharian. Dengan langkah yang tepat, kulit kusam bukan lagi masalah besar. Nah, berikut rahasia yang bisa kamu coba biar makeup tampak fresh maksimal!
Rahasia Makeup Fresh Natural untuk Kulit Kusam
Sebelum masuk ke trik utamanya, penting banget buat memahami kalau kulit kusam bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti kulit kering, lelah, polusi, atau makeup yang tidak menyatu dengan kulit. Dengan langkah perawatan dan makeup yang tepat, kamu bisa tetap tampil cerah seharian.
1. Mulai dari Skincare yang Melembapkan
Kulit kusam biasanya butuh hidrasi ekstra. Kulit yang lembap membuat makeup lebih mudah menempel dan terlihat lebih natural.
-
Gunakan moisturizer yang sesuai tipe kulit supaya hasil makeup lebih mulus dan tidak patchy.
-
Pilih pelembap yang memberi efek glowing ringan untuk bantu kulit terlihat lebih bercahaya.
-
Jangan lupa pemakaian toner dan serum sebelum moisturizer untuk hasil lebih maksimal.
-
Kulit yang terhidrasi akan bikin produk complexion nge-blend lebih mudah dan tampilan makeup makin flawless.
2. Pilih Base Makeup yang Ringan
Makeup natural bukan berarti tebal. Justru base yang ringan bisa bikin wajah terlihat lebih hidup dan tidak kusam.
-
Pilih foundation atau tinted moisturizer dengan hasil skin-like yang bikin tampilan lebih segar.
-
Base yang ringan mengurangi risiko makeup terlihat cakey atau menumpuk di garis halus.
-
Blend dengan sponge basah untuk hasil yang lebih natural dan menyerap sempurna.
-
Semakin ringan base yang kamu gunakan, semakin natural pula hasil akhir makeup kamu.
3. Gunakan Blush dan Highlighter Secukupnya
Blush adalah penyelamat wajah kusam, sementara highlighter bikin wajah terlihat lebih berdimensi.
-
Pilih warna blush yang segar seperti peach atau rosy pink yang cocok untuk hampir semua skin tone.
-
Aplikasikan tipis-tipis dulu lalu build-up sesuai kebutuhan biar hasilnya tetap soft dan natural.
-
Highlighter dipakai di titik yang tepat seperti tulang pipi, hidung, dan cupid bow untuk efek glowing yang sehat.
-
Teknik ini membantu wajah terlihat fresh tanpa terlihat menor.
4. Set dengan Setting Spray agar Makeup Menyatu
Foto: fotostorm via Getty Images
Sering dengar makeup terlihat kusam karena kering atau terlalu matte? Setting spray bantu mengatasi itu.
-
Setting spray membantu seluruh makeup menyatu sehingga hasilnya lebih halus dan natural.
-
Semprotkan setelah selesai makeup, lalu biarkan mengering dengan sendirinya.
-
Pilih setting spray yang beri efek glowing kalau kamu ingin tampilan segar seharian.
-
Penggunaan setting spray juga bantu makeup lebih awet, bahkan saat seharian beraktivitas.
Rekomendasi Setting Spray
Kalau kamu mencari setting spray yang bisa bantu makeup tetap segar dan natural seharian, beberapa piliahnnya ada di bawah ini.
Kalau Kawankuy mau beli produknya, langsung ke KuyBeli aja. Di sana kamu bakal dapat rekomendasi produk, tinggal klik, lalu kamu akan diarahkan ke tokonya!





