Spesifikasi Advan Tab A10 dan Harga Terbaru 2025, Masih Layak Dibeli?

user avatar
NadaQ·10/30/2025T09:15Z
点赞
Spesifikasi Advan Tab A10 dan Harga Terbaru 2025, Masih Layak Dibeli?

Foto:


Di tengah gempuran smartphone dan laptop, tablet tetap memegang peranan penting, terutama untuk kebutuhan belajar, streaming, dan produktivitas ringan. Advan, sebagai merek lokal, kembali menghadirkan opsi menarik melalui ADVAN TAB A10 WIFI.

Tab satu ini diklaim memiliki desain elegan dan modern. Dengan spesifikasi yang fokus pada kinerja dan hiburan, banyak yang bertanya-tanya: dengan harga yang ditawarkan di tahun 2025, apakah tablet ini masih mampu bersaing dan layak menjadi pilihanmu?

Spesifikasi ADVAN Tab A10

Tab ini dirancang untuk mendukung berbagai aktivitas produktif, mulai dari bermain game ringan, bekerja, hingga belajar daring menggunakan aplikasi seperti Zoom atau Google Meet.

Dengan menonjolkan kombinasi antara desain yang stylish dan performa yang cukup maksimal untuk aktivitas sehari-hari. Berikut adalah rincian spesifikasi utama yang ditawarkan oleh tablet terbaru dari Advan ini.

Layar Lebar dan Jernih untuk Hiburan

ADVAN tab ini memiliki luas layar 10.1 inci dengan resolusi HD (1280*800). Ukuran ini sangat ideal untuk kamu yang membutuhkan area pandang luas.

Layarnya menggunakan teknologi IPS, yang dapat menghasilkan kualitas layar tajam dan jernih, serta sudut pandang yang lebih baik.

Ketajaman gambar ini sangat cocok digunakan untuk menonton film, browsing, maupun membaca dokumen tanpa membuat mata cepat lelah.

3894c129-e203-4d0d-a9b4-21932bd1f855.jpeg

Foto: dok. asset ADVAN

Performa Maksimal dengan Chipset dan RAM Mumpuni

Tablet ini didukung oleh Chipset A523 Octa-core dengan ARM Cortex™-A55 1.8GHz, memastikan kinerja yang baik untuk menunjang produktivitas sehari-hari.

Dikombinasikan dengan RAM sebesar 4GB, performanya dianggap maksimal untuk multitasking ringan hingga sedang. Performa yang stabil ini sangat membantu kalau kamu perlu berpindah-pindah antar aplikasi daring tanpa lag yang berarti.

Penyimpanan Luas dan Fleksibel

Tab ini hadir dengan Internal Storage sebesar 64GB, yang sudah cukup leluasa untuk menginstal banyak aplikasi dan game standar.

Kalau kamu membutuhkan ruang lebih, penyimpanan internal ini masih dapat didukung oleh eksternal SD Card hingga 256GB. Dengan kapasitas ini, kamu tidak perlu khawatir kehabisan ruang untuk menyimpan semua file tugas, foto, atau film favoritmu.

Pengalaman Audio yang Mendalam

Tablet ini memiliki Dual Stereo Speaker, yang merupakan peningkatan signifikan untuk pengalaman multimedia. Fitur audio ini dapat memberikan pengalaman suara yang luar biasa, sehingga sangat cocok digunakan untuk mendengarkan musik, streaming film, atau saat bermain game.

Kualitas audio yang baik ini tentu akan meningkatkan kualitas pengalamanmu saat menghadiri kelas online atau rapat daring.

Daya Tahan Baterai dan Fitur Tambahan

Tablet ini ditenagai baterai berkapasitas 5000mAh dengan pengisian 5V 2A, yang menjanjikan daya tahan yang cukup untuk penggunaan aktif seharian.

Sistem operasinya sudah menggunakan Android 14, memberikan antarmuka dan fitur keamanan terbaru. Penting untuk dicatat bahwa ADVAN TAB A10 ini adalah versi WiFi Only dan tidak memiliki slot SIM Card, serta memiliki kamera depan 2MP dan belakang 5MP.

f4e92832-a039-4571-b82d-79193f997b4a.jpeg

Foto: dok. asset ADVAN

Dengan kombinasi layar 10.1 inci IPS, RAM 4GB, dan dukungan Android 14, ADVAN TAB A10 WIFI menawarkan nilai yang sangat baik bagi segmen pelajar, pengguna yang butuh tablet untuk hiburan streaming, atau sebagai perangkat pendukung kerja/belajar.

Jika kamu mencari tablet dengan kinerja yang optimal untuk aktivitas daring dan hiburan tanpa perlu koneksi seluler, tablet ini masih sangat layak dibeli di tahun 2025, terutama jika ditawarkan dengan harga yang kompetitif.

Untuk mendapatkan produk ini dengan jaminan resmi, kamu bisa beli produk di bawah ini:

Dari website KuyBeli, kamu bisa langsung klik dan nanti akan diarahkan ke tokonya untuk membeli dengan mudah dan aman, serta mendapatkan garansi resmi 1 tahun.

Penting untuk diingat, harga dan ketersediaan produk dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan penjual atau distributor resmi. Pastikan kamu selalu memeriksa detail produk dan garansi sebelum melakukan pembelian untuk mendapatkan pengalaman belanja yang aman dan sesuai kebutuhanmu.

Artikel Terkait

Ilustrasi seorang sedang menggunakan tab. Foto: fizkes/istockphotoBelajar dan bekerja dari rumah saat ini sudah jadi kebiasaan baru yang dilakukan banyak orang. Mulai dari ngerjain tugas kuliah, ikut kelas online, rapat via Zoom, sampai non
Cari Tablet Murah Buat Kuliah dan Kerja? Ini Tips Biar Nggak Salah Pilih!
sumber gambar: Karola G via pexelsBagi yang sedang mencari perangkat kedua untuk menunjang aktivitas belajar anak, atau sekadar ingin layar lebih besar dan nyaman untuk maraton series di rumah, kebutuhan utamanya bukan performa game berat,
Harga 1 Juta Rupiah Dapat Tablet 10 Inci? Cek ADVAN Tab A10 WiFi & Vx Neo!

Artikel TerbaruLihat lebih banyak

Sumber gambar utama: choochart choochaikupt via iStockMemilih rice cooker yang tepat bukan hanya soal merek atau fitur, tetapi juga soal kapasitas yang sesuai dengan kebutuhan harian. Banyak orang akhirnya merasa nasi terlalu cepat habis at
Cara Menentukan Kapasitas Rice Cooker yang Ideal
Sumber gambar utama:yktr via iStockMemilih alat masak yang tepat di dapur bisa sangat memengaruhi kualitas makanan sehari hari, terutama untuk menu pokok seperti nasi. Saat ini, pilihan antara rice cooker digital dan rice cooker konvensiona
Memahami Perbedaan Rice Cooker Digital dan Konvensional
Sumber gambar utama: Gonzalo Calle Asprilla via iStockHidup sebagai anak kos menuntut segalanya serba praktis, termasuk urusan memasak. Rice cooker mini menjadi solusi favorit karena ukurannya ringkas, hemat listrik, dan mudah digunakan. Na
Anak Kos Wajib Tahu! Ini Cara Menggunakan Rice Cooker Mini dengan Aman