7 Kelebihan realme Note 60, HP Rp1 Jutaan dengan Fitur yang Oke

user avatar
NadaQ·10/27/2025T06:34Z
点赞
7 Kelebihan realme Note 60, HP Rp1 Jutaan dengan Fitur yang Oke

realme Note 60. Foto: dok.asset realme


Buat kamu yang sedang cari HP harga terjangkau tapi punya performa tangguh, realme Note 60 bisa jadi pilihan menarik. Smartphone ini membawa desain kokoh, performa stabil, dan fitur yang lengkap di kelasnya.

Dengan harga di kisaran Rp1 jutaan, HP ini menawarkan nilai yang sulit ditolak oleh pengguna muda yang aktif. Yuk, intip apa saja kelebihan dari realme Note 60 berikut ini!

Kelebihan HP realme Note 60

336376b4-361a-4be8-8b45-bce06c26ec9e.jpeg

realme Note 60. Foto: dok.asset realme.

Sebelum memutuskan beli, penting banget buat tahu apa saja keunggulan dari realme Note 60. HP ini nggak cuma stylish, tapi juga dibekali fitur-fitur fungsional yang cocok untuk aktivitas harian. Beriku beberapa kelebihannya:

1. Desain Tangguh dengan ArmorShell™ Protection

realme Note 60 punya desain tangguh dengan ArmorShell™ Protection yang bikin bodinya tahan benturan dan goresan ringan. Cocok banget buat kamu yang sering bepergian atau aktif di luar ruangan.

Ditambah lagi, sertifikasi IP54 Dust & Water Resistance menjadikannya tahan terhadap debu dan cipratan air. Jadi, kamu bisa pakai HP ini tanpa khawatir di berbagai kondisi.

2. Performa

Salah satu nilai jual utama realme Note 60 adalah 48-month Fluency Certification dari TÜV Rheinland. Artinya, performa HP ini sudah diuji agar tetap lancar dipakai hingga empat tahun. Buat HP harga 1 jutaan, ini termasuk luar biasa karena menjamin pengalaman pengguna yang stabil dalam jangka panjang.

3. Kamera 32MP yang Cukup Jernih

Meskipun masuk kategori entry-level, realme nggak pelit kasih kamera. Kamera utama 32MP AI di Note 60 mampu hasilkan foto tajam dengan detail tinggi.

Cocok buat kamu yang suka selfie atau konten di media sosial. Dengan fitur AI Scene Recognition, hasil foto jadi lebih optimal sesuai kondisi pencahayaan.

4. Layar Besar dan Cerah

realme Note 60 membawa layar 6,74 inci HD+ 90Hz yang smooth dan nyaman di mata. Refresh rate tinggi bikin scrolling dan main game terasa lebih responsif. Layar ini juga punya tingkat kecerahan hingga 560 nits, jadi tetap jelas bahkan di bawah sinar matahari.

5. Baterai Jumbo

Untuk daya tahan, realme Note 60 dibekali baterai 5000mAh yang tahan seharian penuh. Nggak perlu khawatir kehabisan daya di tengah aktivitas. Ditambah dengan fast charging 10W, pengisian daya jadi lebih cepat dan efisien.

6. Performa Lancar dengan RAM 6GB + 6GB Dinamis

Dengan kombinasi RAM 6GB dan RAM dinamis hingga 12GB, performa multitasking terasa mulus tanpa lag. Penyimpanan internalnya 128GB juga cukup lega untuk simpan foto, video, dan aplikasi penting kamu.

7. Sistem Operasi realme UI terbaru

realme Note 60 sudah menjalankan sistem operasi realme UI berbasis Android 14, yang tampil lebih ringan dan efisien. Fitur keamanannya juga lebih canggih, dengan update rutin yang bikin perangkat selalu stabil dan aman digunakan.

Kalau kamu lagi cari HP baru yang murah tapi tangguh, realme Note 60 wajib masuk wishlist kamu.

Dengan harga sekitar Rp1 jutaan, kamu udah dapat kombinasi desain premium, baterai besar, dan performa stabil.

Biar nggak bingung cari tempat beli yang aman, kamu bisa cek langsung di KuyBeli. Di sana, kamu bakal dapat rekomendasi produk terbaik, tinggal klik, dan akan diarahkan langsung ke tokonya.

Artikel TerbaruLihat lebih banyak

Sumber gambar utama: julia lavrinenko via iStockMasalah ketika powerbank tidak mampu mengisi daya beberapa perangkat sekaligus sering muncul saat kamu bepergian atau bekerja mobile. Penyebabnya biasanya karena keterbatasan output, manajemen
Powerbank Tidak Bisa Charging Banyak Device Secara Bersamaan? Ini Solusinya
Sumber gambar utama: jittawit.21 via iStockAdaptor dengan daya besar makin populer karena banyak HP modern sudah mendukung pengisian super cepat. Meski begitu, tidak semua perangkat bisa memanfaatkan output tinggi dengan aman dan efisien. M
Cara Mengetahui Apakah HP Kamu Cocok Pakai Adaptor Dengan Power Besar
sumuber gambar: energepic.com via pexelsSiapa bilang tampil keren dengan teknologi terbaru harus merogoh kocek jutaan rupiah? Saat ini banyak tersedia alternatif smartwatch murah yang desainnya tidak kalah elegan dari brand besar seperti Ap
Cuma 200 Ribuan! Ini 3 Smartwatch Murah dengan Fitur Bluetooth Call dan Sensor Kesehatan Akurat