6 Perbedaan Sunscreen Spray dan Sunscreen Lotion, Sudah Tahu?

user avatar
NadaQ·09/22/2025T03:39Z
点赞
6 Perbedaan Sunscreen Spray dan Sunscreen Lotion, Sudah Tahu?

Ilustrasi menyemprotkan sunscreen spray ke wajah saat cuaca panas. Foto:Westend61/Getty Images


Banyak orang mengira sunscreen spray dan lotion sama saja. Padahal, ada beberapa perbedaan mendasar yang bisa bikin pengalaman pemakaian terasa berbeda.

Mulai dari tekstur, cara pakai, hingga kenyamanan sehari-hari, masing-masing punya kelebihan tersendiri. Dengan memahami bedanya, kamu bisa menentukan produk mana yang paling nyaman untuk digunakan sehari-hari. Cek penjelasannya di bawah ini ya.

Perbedaan Sunscreen Spray dan Sunscreen Lotion

Sebagian orang masih bingung memilih sunscreen spray atau sunscreen lotion, karena keduanya sama-sama melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Mengetahui perbedaan ini penting supaya kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan kulit dan gaya hidupmu.

Berikut adalah beberapa poin bedanya sunscreen spray dan lotion secara umum:

1. Tekstur dan Bentuk Produk

Sunscreen lotion biasanya bertekstur creamy atau gel, sementara sunscreen spray berbentuk cair dengan kemasan botol semprot. Spray terasa lebih ringan di kulit, sedangkan lotion lebih melekat dan memberi rasa lembap tahan lama.

2. Kemudahan Penggunaan

Lotion perlu diratakan dengan tangan agar merata, sedangkan sunscreen spray tinggal disemprot dan bisa langsung menyerap. Ini membuat spray lebih praktis terutama saat kamu sedang terburu-buru.

fc8828e9-6dee-4f60-a837-aa2f309ecf56.jpeg

Ilustrasi menggnakan sunscreen mist. Foto: triocean/istockphoto

Dari segi kenyamanan saat reapply, biasanya unscreen lotion agak repot dipakai ulang di atas makeup. Sunscreen spray lebih unggul karena bisa disemprot langsung tanpa merusak riasan wajah.

5796b9cd-c9a1-432f-9f09-d194472343d2.jpeg

Ilustrasi mengoleskan sunscreen lotion ke wajah. Foto: MarsBars/istockphoto

3. Daya Tahan dan Coverage

Lotion cenderung lebih tebal sehingga coverage lebih menyeluruh. Sunscreen spray lebih tipis, jadi perlu disemprot beberapa kali untuk perlindungan maksimal.

4. Higienitas Pemakaian

Karena lotion dioles dengan tangan, terkadang meninggalkan residu atau lengket. Spray lebih higienis karena langsung disemprot tanpa kontak tangan ke wajah.

5. Sensasi di Kulit

Lotion memberi rasa lembap ekstra, cocok untuk kulit kering. Sunscreen spray terasa lebih ringan, tidak lengket, dan lebih nyaman untuk kulit berminyak atau kombinasi.

Rekomendasi Sunscreen Spray Wajah Terbaik

Sunscreen spray semakin populer karena praktis dan nyaman dipakai. Selain ringan, bentuknya yang mist membuat kulit tetap segar. Beberapa brand kini menghadirkan varian sunscreen spray dengan kualitas tinggi, berikut di antaranya:

1. SKINTIFIC - All Day Light Sunscreen Mist SPF 50 PA++++ 120ml

Sunscreen spray ini punya klaim lengkap mulai dari tone-up, brightening, hingga menjaga skin barrier. Formulanya ringan dan memberikan hasil glowing alami.

2. YOU Sunbrella Airy Outdoor Sunscreen Spray SPF50+ PA++++

Cocok buat kamu yang aktif di luar ruangan karena sweatproof dan waterproof. Perlindungannya tahan lama meski berkeringat.

3. The Originote Ceracinamide Sunscreen Mist SPF 50 PA++++

Mengandung ceramide dan niacinamide yang membantu melembapkan wajah tanpa whitecast. Sangat nyaman untuk pemakaian harian.

4. NPURE Cica Beat The Sun Spray SPF 50+ PA++++

Diperkaya ekstrak centella, cocok untuk kulit berjerawat atau sensitif. Teksturnya ringan, tidak menyebabkan beruntusan.

5. SKINTIFIC Outdoor Sunscreen Spray SPF 50+ PA++++ 250ml

Hadir dalam ukuran besar, ideal untuk pemakaian outdoor. Mengandung 5X ceramide dan filter UVA/UVB yang menjaga kulit tetap sehat dan terlindungi.

Cara Menggunakan Sunscreen Spray

Biar sunscreen spray bekerja optimal, ada beberapa cara pakai yang perlu kamu perhatikan. Meskipun simpel, langkah yang benar akan memastikan perlindungan kulit lebih maksimal.

1. Usahakan Kocok Sebelum Dipakai

Sunscreen spray biasanya mengandung formula yang perlu tercampur rata. Mengocoknya membantu hasil semprotan lebih merata.

2. Semprot dari Jarak Ideal

Umumnya, jarak terbaik sekitar 10–15 cm dari wajah. Semprot secara merata ke seluruh area wajah hingga terasa segar.

3. Ulangi Pemakaian

Perlindungan sunscreen tidak bertahan seharian. Semprot ulang setiap 2–3 jam, terutama kalau kamu banyak beraktivitas di luar ruangan.

5. Bisa Digunakan Sebelum Makeup

Sunscreen spray bisa dipakai sebagai base sebelum makeup, sekaligus mempermudah reapply tanpa merusak riasan.

6. Aplikasikan ke Area Lain

Selain wajah, semprot juga area leher dan tangan yang sering terpapar sinar matahari agar perlindungan lebih menyeluruh.

Dapatkan produk tadi dan rekomendasi produk lainnya di KuyBeli. Di sana kamu bisa menemukan berbagai pilihan sunscreen spray dengan kualitas terbaik. Cukup klik produk yang kamu suka, lalu akan diarahkan langsung ke tokonya.

Artikel Terkait

sumber gambar utama: olezzo via istockphoto.comBanyak cowok mikir kalau urusan skincare itu ribet dan nggak penting. Padahal, sinar matahari dan polusi nggak pilih gender. Baik cowok maupun cewek, kulit bisa rusak kalau nggak dilindungi. Na
11/10/2025T01:52Z
Cowok Nggak Perlu Ribet, Ini Cara Lindungi Kulit dari Matahari Cuma dengan Sekali Semprot!

Artikel TerbaruLihat lebih banyak

sumber gambar: Jan Krnc via pexelsMenghabiskan waktu di luar ruangan atau sekadar bersantai di teras rumah seringkali terganggu oleh kehadiran nyamuk dan serangga kecil lainnya. Banyak orang mengandalkan insect repellent untuk melindungi di
Jangan Asal Semprot! Ini Tips Memilih Insect Repellent yang Aman dan Tidak Lengket di Kulit
sumber gambar: cottonbro studioMemiliki rambut yang tampak bervolume dan rapi setiap hari kini bukan lagi sekadar impian berkat hadirnya teknologi sisir angin modern. Bagi kamu yang sering menata rambut, memilih antara Remington Keratin Pro
Duel Styler Sultan Remington: Keratin Protect atau Illusion Airstyler? Ini Perbandingannya!
sumber gambar: Godisable Jacob via pexelsMemiliki rambut indah bervolume ala selebgram kini bukan lagi sekadar impian yang hanya bisa didapatkan di salon mahal. Tren gaya rambut keriting yang terlihat natural dan effortless semakin digemari
Inspirasi Rambut Keriting Natural ala Selebgram? Cukup Pakai Catokan di Rumah!